Left 4 Dead adalah game first-person shooter (fps) yang termasuk kategory multiplayer co-operative survival horror first-person shooter. Di sini anda disediakan fitur multiplayer bermain secara bersama sama untuk menyelesaikan map atau misi. Saat ini Left 4 Dead sangat digemari oleh para pemain game FPS di Amerika.
Hari ini saya test memainkan game Left 4 Dead original secara multiplayer cooperative melalui Steam. Sudah lama tidak menemukan game FPS cooperative yang sebagus ini. Dan agak seram pula :)
Left 4 Dead dapat dimainkan secara single player atau dimainkan beramai-ramai melalui mode multiplayer-nya yang bisa mendukung hingga 8 pemain sekaligus. Adapun untuk mode Co-operative dapat dimainkan oleh 4 pemain.
Cerita di Left 4 dead berawal dari munculnya wabah infeksi virus yang membuat orang yang terinfeksi berubah menjadi zombie. Yang membedakan antara zombie biasa dengan zombie di Left 4 Dead adalah, zombie biasa pada umumnya bergerak lamban dan tidak agresif, sedangkan zombie di Left 4 dead sangat agresif dan dapat bergerak dan menyerang secara cepat. Orang-orang atau zombie yang terinfeksi ini disebut sebagai The Infected.
Di game ini anda akan memainkan peran sebagai salah satu dari 4 orang yang berhasil bertahan hidup dari wabah virus. Orang-orang yang berhasil bertahan dari serangan virus ini disebut sebagai The Survivors. Masalahnya anda berempat terdampar di sebuah kota dimana terdapat ribuan orang terinfeksi. Untuk melarikan diri dari kota tersebut anda harus bekerja sama dalam melawan
para The Infected.Dalam Left 4 Dead ini terdapat 4 campaign yang masing-masing terdiri dari 5 map. Tujuan dari setiap campaign adalah anda harus menuju ke zona evakuasi bagi para survivors. Tentu saja perjalanan anda tidak akan mudah, karena anda harus melalui kota kota yang penuh dengan The Infected atau zombie.
Setiba di zona evakuasi, para Survivors harus bertahan dari serangan para Infected selama beberapa waktu sambil menunggu kendaraan penjemput. Sebelum diserang para Infected di zona evakuasi, Survivors diberi kesempatan untuk mengatur pertahanannya dulu dan memanggil kendaraan penjemput melalui radio.Ada 2 mode permainan multiplayer dalam Left 4 Dead yaitu, Co-op Survival Mode dan Deathmatch.
TRAILER GAME LEFT 4 DEAD 2
Download Gamenya Dibawah ini:
Size: 7.3GB / SingeLink
Info: Jika Mati Harap lapor/...
Bisa request film/games/software/disini...
2 Responses to "Download Game Left 4 Dead2 | Full Version | Games PC"
PC ane udah penuh sama COD Black Ops 3 mas gan. tapi lumayan juga kayaknya game ini..he
Thx for visit my Blog :)
Posting Komentar